Evaluasi Kegiatan dan Laporan Keuangan P2TEL Cabang Solo Bulan November 2021 dan Agenda Kerja bulan Desember 2021
(Solo – Desember 2021). Bertempat di Ruang Rapat GSD Wite Solo telah dilaksanakan Rapat Bulanan antara Pengurus Harian dengan Badan Pemeriksa Cabang P2TEL Solo dengan agenda pokok Evaluasi laporan keuangan bulan Nopember 2021 dan Evaluasi kegiatan yang sudah dilaksanakan maupun agenda yang akan dilaksanakan di bulan Nopember dan Agenda yang akan dilaksanakan pada bulan Desember 2021. Kegiatan ini di laksanakan Rabu (08/12/2021) Pukul 09:00 hingga 12:00 WIB.
Dalam kata sambutannya KPC Solo mengucapkan banyak terimakasih dan apresiasi kepada selurus pengurus cabang dan tim BPC Solo yang telah bekerjasama untuk mensukseskan program kerja TW-4 tahun 2021 dan kegiatan bakti sosial triwulan-4 tahun 2021 kepada 200 anggota yang perlu diberikan bantuan berupa paket sembako senilai Rp.150.000,- sebanyak 200 paket Sembako. Disampaikan juga oleh Amin Nur Ahmadi, kegiatan bakti sosial TW-4/2021 ini sengaja dilaksanakan pada tanggl 23 – 24 November 2021 dalam rangka tasyakuran memperingati HUT P2TEL ke-41 yang jatuh pada tanggal 25 Nopember 2021.
Pada kesempatan lain Amin Nur Ahmadi, minta kepada seksi IBO untuk menghidupkan kembali kegiatan kesenian yang sudah lama tidak aktif setelah kondisi Pandemi setelah benar-benar aman, seperti kesenian Karawitan dan Band yang vakum setelah banyak karyawan yang purna tugas. Diharapkan kegitn kesenian ini nantinya sebagai salah satu program unggulan di tahun 2022 ( Humas P2TEL Solo mengabarkan).