Khataman Al-Qur’an Dapen Telkom Sebagai Manifestasi Nilai-Nilai AKHLAK
SATU tahun AKHLAK yang menjadi pedoman nilai Kementerian BUMN diperingati tepat pada tanggal 1 Juli 2021, dimana setiap pegawai Kementerian BUMN harus berperilaku yang berlandaskan pada nilai-nilai, kode etik dan kode perilaku yang disebut AKHLAK. Nilai-nilai AKHLAK tersebut adalah Amanah, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif.
Dapen Telkom pun tak terkecuali. Sebagai sebuah entitas yang berada dilingkungan Telkom Group, Dapen Telkom terus berkomitmen untuk selalu menerapkan nilai-nilai AKHLAK dalam rangka menciptakan lingkungan kerja yang sehat dan profesional guna terciptanya “Indonesia Tangguh, Indonesia Tumbuh!”
Manifestasi dari komitmen Dapen Telkom terhadap nilai nilai AKHLAK salah satunya berbentuk kegiatan Khataman Al-Quran di lingkungan Dapen Telkom. Kegiatan ini berawal dari kegiatan Gema Ramadhan 1442 H/ 2021 di Kantor Dapen Telkom yang terus berlangsung sampai setelah bulan Ramadhan berakhir hingga hari ini.
Sebagai sebuah usaha untuk memegang teguh amanah yang diberikan oleh para stakeholder, dan untuk terus belajar mengembangkan kapabilitasnya, kegiatan mengaji bersama ini dilakukan secara berkesinambungan melalui media WAG. Setiap peserta bisa memilih maupun saling berbagi: Juz mana yang akan dibaca dan kemudian diselesaikan secara bergotong royong. Ini merupakan sebuah wujud dari nilai AKHLAK K (Kolaboratif) dimana pesertanya adalah dari Pengurus, Karyawan, Outsource dan Pensiunan, bersinergi bersama menyelesaikan khataman Al-Quran.
Acara dimulai dengan lantunan ayat-ayat suci Al-Quran dan Saritilawah. Kemudian dilanjutkan dengan penyampaian laporan kegiatan Khataman Al-Quran oleh Sudji Djuwartono sebagai Ketua IBO Dapen Telkom. Sudji menyampaikan bahwa kegiatan Khataman Al-Qur’an pada Jum’at, 9 Juli 2021 ini adalah Khataman ketujuh selama bulan Dzulqaidah 1442 H (12 Juni – 9 Juli 2021), yang diselenggarakan secara online, sebagai penerapan nilai-nilai AKHLAK A (Adaptif): bahwa pandemi bukanlah sebuah alasan maupun halangan untuk melakukan kegiatan dengan baik. Disini, penyelenggaraan online dengan rencana dan persiapan teknis semua bisa dilaksanakan dengan baik dan khidmat.
Disampaikan pula kegiatan IBO lainnya, yaitu ‘Jumat Berbagi’. Di sana diselenggarakan penggalangan dana melalui nomor LinkAja yang sudah disediakan oleh panitia acara kepada seluruh Insan Dapen Telkom, kemudian dana tersebut dibagikan dalam bentuk berbagi makanan bagi masyarakat sekitar Kantor Dapen Telkom. Hal ini juga mencerminkan sebuah nilai AKHLAK H (Harmonis), dimana Dapen Telkom mencoba untuk saling peduli terutama terhadap masyarakat sekitar yang membutuhkan.
Presdir Dapan Telkom, M. Sulthonul Arifin, dalam kesempatan ini memberikan sambutannya sekaligus memandu jalannya prosesi khataman Al-Qur’an. Beliau menyampaikan, dalam situasi pandemi—dimana kegiatan kantor masih banyak yang Work From Home (WFH)—sekalipun, acara ini bisa tetap diselenggarakan dengan khidmat secara online.
Dalam sambutannya juga beliau menyampaikan “Betapa ampuhnya hikmah dari Al-Qur’an ini sampai ayat-ayat syifa (penyembuhan) pun tertuang dalam Al-Quran, diantaranya:
- S. Asy-Syu’ara : 80 “Dan apabila aku sakit, Dialah satu-satunya yang menyembuhkan aku dari sakit, tidak ada penyembuh bagiku selain-Nya”.
- S. Al-Isra : 82 “Dan Kami turunkan dari Al-Qur'an (sesuatu) yang menjadi penawar dan rahmat bagi orang yang beriman, sedangkan bagi orang yang zhalim (Al-Qur'an itu) hanya akan menambah kerugian”.
Sebuah harapan dan doa bersama bahwa dengan kegiatan khataman Al-Quran ini bisa menjadi penyembuh bagi rekan-rekan dan keluarga besar Dana Pensiun Telkom, baik yang sedang sakit ataupun yang sehat, semoga senantiasa selalu dalam perlindungan Allah SWT.
Acara ditutup oleh MC Dian Tresnawati, setelah sebelumnya melakukan penduan untuk foto bersama bagi para peserta khataman Al-Qur’an Dapen Telkom.