PC Bekasi Timur Mensosialisasi Pemotongan Iuran P2TEL
Sosialisasi Pemotongan Iuran P2TEL 3 Per Mil menjadi 5 Per Mil
Beberapa hari yang lalu PC Bekasi Timur melakukan sosialisasi tentang pemotongan 3 per mil menjadi 5 per mil dari Manfaat Pensiun yang diterima oleh para PMP. Sosialisasi ini dilakukan oleh pengurus PC Bekasi Timur terkait dengan beberapa pengaduan dari para PMP mengenai adanya pemotongan 5 per mil dari Maanfaat Pensiun yang diterima serta adanya peng kreditan atau pengembalian dengan jumlah yang sama. Setelah pengurus PC Bekasi Timur memberikan penjelasan terhadap para PMP, mudah2an bisa dimengerti dan minimal tidak menimbulkan permasalahan yang lebih luas. KPC dan KBP PC Bekasi Timur beserta jajaranya selalu berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik kepada para PMP Bekasi Timur, mudah-mudahan jerih payah pengurus PC Bekasi Timur ini menjadi ladang ibadah dimasa tua yang berguna.
Kontributor : By Pramono